Selasa, 15 Mei 2012

Diinringi oleh lantunan musik kolaborasi antara Remedy Waloni, Iga Massardi, dan Andra B. Kurniawan bernuansa akustik beserta dengan bertumpuknya tugas yang mulai membanjiri, segelas kopi dan segala macam yang mendukung kinerja berfikir otak malam ini. Yes! malam ini bersedia dan berantusias sekali untuk menyaksikan radioshow di tvone. Saya ingin menyaksikan naif dengan album barunya, penampilan yang sebenarnya lebih suka ditonton secara live. Apa daya semenjak menginjakan kaki di ibukota, pertunjukan musik yang sudah biasa ditonton secara masal sangat jarang ditemukan. Ini kah perasaan kangen akan kota dengan nuansa kesenian? kota dimana orang menyebutnya sebagai kota gudeg dengan nama jalan yang sangat terkenal itu, malioboro. Kangen karena akan nuansa seni dan keistimewaan, minimnya keegoisan berkendara, dan yang paling penting nuansa perjuangan kelulusan. Sebenarnya kota yang banyak memberikan banyak pelajaran tentang kehidupan, sosialisasi sampai dengan mata kuliah, tetesan keringat sampai dengan tetesan air mata, tidak lupa kota yang memberikan secercah cinta dan persahabatan. Apa kabar ya mereka disana?


Boleh kah saya berharap kepada seorang teman untuk cepat menyelesaikan tugas sebagai mahasiswanya atau sedikit memaksanya? saya ingin membantu banyak atau sedikit agar dia senang, mengajak ke rumah dan bermain seperti yang biasa kita lakukan bersama dahulu di kota mu. Kemudian kepada beberapa teman, pertemuan kita yang singkat dalam satu rumah tetapi sangat menyenangkan. Guys, ini sudah hampir satu tahun dari hari kelahiran gue! masih ingat kan apa yang kalian lakukan? hahahaha, kangen sekali, konyol! Kelakuan-kelakuan bodoh yang sering kita lakukan, stupid things but its all about sweet memory. Dan segala puji bagi allah, hanya bisa berkata padanya apabila kita bisa dalam satu itulah takdir terbaik. Untuk teman-teman yang masih dalam perjuangan kelulusan, ingat selalu banyak orang-orang yang menanti dan menunggu kalian. TERIMAKASIH :)


Radioshow belum juga memunculkan sedikit acaranya, biarlah saya tunggu dengan hikmat dan sambil menyeruput sedikit kopi yang mengalir dari bibir gelas plastik pemberian dari salah dua sahabat saya di jogja sebagai kado ulang tahun. Tanggal 20 Mei nanti saya akan menginjak pada usia yang sudah tidak remaja lagi, 23 tahun. Kalau tahun lalu begitu berkesan, bagaimana dengan tahun ini? saya rasa tidak begitu. Mungkin hanya lebih hikmat karena dikelilingi oleh keluarga dan tidak ada perayaan yang diluar ekspetasi saya seperti tahun-tahun sebelumnya dengan rancangan acara yang spektakuler oleh otak-otak jail dari teman terkasih. hihihi. Menimbulkan kemarahan sebentar tetapi tak disangka itulah yang dirasa rindu, kegiatan-kegiatan konyol dari mereka yang sangat amat membekas. Let see, apa yang akan saya post pada blog ini mengenai ulang tahun saya yang ke 23 tahun.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar